modal kecil sulit berkembang di fbads

INILAH ALASAN KENAPA SEKARANG PEMAIN DENGAN MODAL KECIL SUSAH BERKEMBANG DI FB ADS

Sekarang, bukan jamannya lagi cari produk winning. Tapi, seharusnya adalah, me-winning-kan produk kita dengan konten yang bagus, pesan yang jelas, dan iklan yang massif.

Permainan sudah berubah, maka strategi juga harus berubah.

Itulah kenapa, pemain yang bahan bakarnya kecil, sekarang susah buat bertahan.

Inget ya, saya bilang, susah buat bertahan, bukan berarti nggak bisa. Tapi susah. Berat banget.

Bagaimana mewiningkan produk kita? Ya dengan menciptakan pasarnya sendiri, create demand. Ketika pasar terbentuk, semoga dari sebagian besar mereka ada yang jadi konsumen loyal, beli berkali kali karena memang produk kita bagus.

Menciptakan pasar sendiri, misalnya dengan:

[1] Jalankan iklan video views hingga mendapatkan jutaan orang yang menonnton hinngga 100 persen. Di tahap ini, jangan mikirin sales dulu, karena kita lagi buat kolam. Market masih dingin, baru tahu produk kita, baru bergumam, “Oh ada produk ini….”

[2] Jutaan orang yang sudah nonton video kita hingga 100 persen tadi, bisa diretargetting dengan iklan lagi. Bisa video views lagi yang lebih lama dan lebih edukatif. Buat mereka menjadi sangat merasa butuh dan mulai kebelet sama produk kita.

[3] Nah, dari video kedua, target ulang lagi orang orang yang masih setia menonton hingga akhir dengan iklan traffic misalnya. Biar mereka masuk ke LP dan membaca LP kita. Disini, penting sekali agar tampilan LP kita menarik. Mudah diakses. Nggak lemot. Dan enak dibaca.

[4] Selanjutnya, target ulang orang yang sudah baca LP dengan iklan konversi. Gunakan form. Karena ditahap ini, seharusnya, market produk kita sudah terbentuk dan mereka sudah pada kebelet pengen beli.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *